29 April 2024
Ekspresi Gembira 25Anak Merauke Lolos Seleksi

Foto Bersama 25Anak Merauke Lolos Seleksi

Share

Lensa Merauke – Setelah seleksi pertama ajang pencariaan bakat akademi sepakbola Papua atau Papua Football Academy di Timika, PFA  singkatan Papua Footbal Akademi melanjutkan pencarian bakat anak kelahiran 1 januari 2009 hingga 31 desembar 2009  di Merauke.

Seleksi pencarian bakat berlangsung selama 2 hari sejak sabtu 18 juni 2022 hingga 19 Juni 2022 di Stadion Universitas Musamus Merauke, sebanyak 170 anak Papua di Merauke mengambil bagian dalam seleksi dan PFA berhasil menjaring 25 anak Merauke untuk tahun perdana.

Dalam proses seleksi , PFA  memilih peserta berdasarkan kemampuan individu dan tekhnik dasar sepakbola  yang dimiliki  anak berusia 13-14 tahun.

Direktur Papua Football Akademy Wolfgang Pikal  mengatakan, ke 25 anak yang lolos bakal melanjutkan tes kesehatan dan tes psikologi, sebelum diberangkatkan ke Timika untuk seleksi bakat selanjutnya,  untuk memilih 30 peserta berbakat  dari  Timika, Merauke dan Jayapura.

“ kita dapat beberapa anak berbakat disini (Merauke), terus besok kita lanjut dengan ts psikologi dan tes Kesehatan, ini yang terakhir, dan bulan juli kita akan mulai dengan memilih 30 anak di Timika” Ujar Wolfgang Pikal usai mengumumkan peserta yang lolos seleksi.

Sementara salah seorang anak yang lolos seleksi, Musa Madai mengatakan sangat senang bisa lolos seleksi ketahap selanjutnya, dirinya mengaku telah melakukan persiapan dengan latihan setiap hari sejak mendapat informasi seleksi PFA.

Musa berharap  dapat mewujudkan cita citanya  dan meraih sukses dengan menjadi pesepakbola terkenal asal papua.

“ sangat senang bisa lolos, harapan saya  bisa menjadi pesepakbola terkenal dimasa depan” Ujar Musa Madai.

Selanjutnya usai seleksi di Merauke, PFA akan melanjutkan pencarian bakat  di Jayapura.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *