Razia ! Polisi Tangkap Puluhan Botol Miras Jenis Sopi

Kriminal, Peristiwa239 Dilihat
Share

Lensamerauke.com – Satuan Reserse Narkoba Polres Merauke menyita puluhan botol Sopi hasil olahan tradisional saat menggelar razia pada  Minggu dini hari (23/02/2025)

Dalam kegiatan razia tersebut Satuan Narkoba menyita 35 botol aqua ukuran sedang, 1 ember sopi 10 Liter, kompor 32 sumbu dan alat-alat lain yang berkaitan dengan proses pembuatan sopi disebuah rumah yang terletak di Jalan Arafura Buti-Merauke, dan barang-barang itu semua akan dijadikan barang bukti dalam proses hukum.

KBO Satuan Reserse Narkoba Polres Merauke Iptu Yakob Werinusa mengatakan bahwa setelah dilakukan gelar perkara diputuskan bahwa perempuan berinisial (L) selaku pembuat dan penjual minuman keras jenis Sopi tersebut diproses sesuai hukum yang berlaku karena memenuhi syarat materiil yaitu adanya dua alat bukti.

“Kami dari Satuan Reserse Narkoba Polres Merauke beserta Polsek Jajaran akan terus melakukan razia terhadap para pembuat dan penjual minuman keras demi menekan angka kriminalitas di Kabupaten Merauke” Jelas KBO Narkoba. (PsHumas)