Dentuman Kandara Tutup Malam HUT-RI Ke 78

Share

Lensa Merauke, – Bupati Merauke, Romanus Mbaraka menyebut bahwa dentuman Kandara akan menutup malam Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke 78 di Lapangan Monumen Kapsul Waktu.

Hal tersebut disampaika Romanus usai  meninjau persiapan di Lapangan Monumen Kapsul Waktu, Rabu (16/08/2023)

Penutupan malam HUT-RI akan menjadi panggung bagi OAP untuk memamainkan Si’i .

” Monumen Kapsul Waktu menjadi mimbar bagi orang asli Papua untuk main si’i  sekaligus membunyikan kandara” kata Bupati Merauke.

diperkirakan antara seribu hingga 2 ribu warga akan membanjuri lapangan Monumen Kapsul Waktu Nantinya.

Bupati Mbaraka juga meminta kepada  setiap OPD agar melayani  masyarakat dengan baik selama  bermain si’i, terlebih dimainkan selama semalaman.

“Saya juga telah meminta kepada Sekretaris Daerah agar  diberikan izin untuk kegiatan natinya.” tutup Romanus