Panitia HUT Merauke :  Trio Ambisi Siap Hibur Warga Merauke

Pemda Merauke15 Dilihat
Share

Lensa Merauke  –  Ketua Panitia HUT Merauke  menyebut acara puncak HUT Merauke ke 121 tetap berjalan sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Sesuai jadwal, malam puncak HUT Merauke ke 121 bakal digelar pada minggu (12/2) malam.

Thomas menyebut bahwa artis yang akan menghibur warga pada malam puncak saat ini telah berada di Merauke.

“Ada hiburan karena Trio Ambisi sudah ada di Merauke dan mereka akan mnghibur warga pada malam puncak,” kata Thomas, Sabtu (11/2/2023).

Meski cuaca saat ini kurang mendukung namun Thomas menyebut paniti tetap akan menjalankan seluruh kegiatan pada malam puncak HUT Merauke pada Minggu  besok.

“Besok ada laporan Panitia, ada seremoni doa lintas agama, sambutan, dan acara hiburan untuk  warga,” ucap Thomas.

Terkait kondisi cuaca, dirinya menyebut tidak bisa berbuat banyak terkait kondisi cuaca yang terjadi saat ini.

Sehingga, Thomas mengajak seluruh warga Merauke untuk sama – sama berdoa agar acara puncak HUT Merauke ke 121 berjalan sesuai yang diharapkan.

Sementara, meski sejumlah tenda UMKM untuk pameran kuliner dan hiburan warga yang berada di lokasi pelaksanaan malam puncak HUT Merauke banyak yang tumbang di terjang angin, Thomas menyebut akan mendirikan kembali tenda yang roboh.

” Akan kita bangun kembali,” pungkasnya.(*).